Jasa Buat Website & Aplikasi – Buat.web.id. Percepat Loading Website dan SEO Dengan Gambar Berformat WebP. Gambar berformat WebP merupakan salah satu Format gambar yang di buat oleh Google. Gambar berekstensi Webp merupakan rekomendasi yang di berikan agar website menjadi cepat loadingnya saat di akses oleh pengunjung.
Baca Juga : Jasa Buat Aplikasi Akuntansi Murah Berbasis Website / Online
WebP diklaim mampu mereduksi ukuran gambar sampai 25% dibanding format JPG atau PNG. Sehingga jika anda seorang pengembang web, penggunaan webp pada gambar yang diunggah akan mempercepat situs yang anda buat. Selain itu, Weppi juga mendukung gambar bergerak/animasi, seperti pada format gambar GIF, yang mana tidak bisa dilakukan oleh format JPG dan PNG.
WebP Harus Di Setting Tersendiri
Sayangnya, tidak semua web browser mengadopsi format gambar dari Google ini. Weppi untuk sementara hanya bisa terbaca di Google Chrome dan Opera. Jika anda membuka web dari Firefox atau Internet Explorer, gambar yang berformat WeBp akan terbaca menjadi JPG, PNG atau bahkan tidak bisa terbaca sama sekali, kecuali ada plugin khusus webp yang terpasang. salah stu plugins WebP untuk wordpress adalah WebP Express.
Baca Juga : Google Telah Menambahkan Fitur Snapshoot Pada Layanan Google Assistant
Kompresi lossy menghasilkan gambar di mana data cukup banyak dalam posisi perkiraan yang sama seperti aslinya. Ukuran file turun jauh lebih banyak daripada kompresi lossless. Gambar yang hilang sekitar 25-34% lebih kecil dari gambar JPEG yang sebanding berdasarkan indeks kualitas SSIM yang setara. Demi kecepatan situs, hal itu pasti berguna. Apa sisi baiknya? Gambar kompresi yang hilang cenderung kehilangan kualitasnya karena ukurannya yang lebih kecil. Mereka juga rentan terhadap “kehilangan generasi”, yang berarti bahwa setiap kali Anda mengkompres ulang gambar yang sama dalam mode lossy, itu menjadi semakin tidak dapat dikenali.

Keunggulan Menggunakan Gambar WebP
Seperti dijelaskan di atas, keunggulan WebP adalah ukurannya yang lebih kecil. Mengompresi file gambar untuk membuatnya lebih kecil dan lebih efisien biasanya menghilangkan kualitasnya. Secara umum, semakin Anda mengompres gambar, maka semakin buruk tampilannya misalnya gambar akan menjadi banyak noise. Gambar yang disimpan dalam format WebP dapat dibuat secara signifikan lebih kecil dari JPEG dan PNG dan tentunya dengan kualitas yang sama. Hal yang penting juga adalah bahwa format gambar WebP mendukung transparansi. Gambar transparan sangat berguna di web tentunya. Anda dapat menggunakannya untuk logo dan lain sebagainya. Alternatif dari png yang lumayan menarik.
Baca Juga : Google Duo Dan Google Meet Akan Di Gabungkan Menjadi 1 Aplikasi
Format gambar WebP berpotensi mempercepat situs web Anda, bahkan lebih baik daripada menggunakan PNG atau JPEG terkompresi. Hal ini dikarenakan WebP menggunakan algoritma kompresi yang lebih efisien. WebP hadir dalam varietas lossy dan lossless dan menghasilkan ukuran file yang lebih kecil dengan kualitas yang sebanding.
Kelemahan Menggunakan WebP
Meskipun WebP menawarkan begitu banyak manfaat, mengapa hal ini tidak digunakan oleh lebih banyak orang? Kelemahan utama adalah bahwa format gambar WebP saat ini tidak didukung oleh semua browser, meskipun semakin banyak browser telah menambahkan dukungan. Silakan klik di Sini untuk melihat daftar web browser yang mendukung WebP.
Baca Juga : Jasa Buat Website & Toko Online Di Bekasi
Tentunya kalau kita menggunakan WebP di web, kita juga harus memikirkan bagaimana gambar akan dimuat di web browser yang tidak mendukung WebP. Sehingga akan membutuhkan sedikit lebih banyak pekerjaan, tetapi dapat bermanfaat untuk penghematan kinerja.
Karena tidak semua perangkat keras mengadopsi webp, anda perlu perangkat lunak jika ingin mengubah format gambar JPG, PNG dan lainnya menjadi webp, atau sebaliknya. Perangkat lunak yang paling mudah, serta tentu saja gratis yang bisa anda gunakan adalah Xconvert. Anda bisa mengunduhnya disini.
Baca Juga : Jasa Buat Web Bogor Sekitarnya Murah & Profesional
WebP Bagus Untuk SEO
Google LLC Suka dengan website yang mempunyai loading yang cepat, dengan menggunakan WEBp maka kemungkinan besar website Anda akan memiliki loading yang cepat dikarenakan google merekomendasikan WebP sebagai gambar yang cepat, dan jika Anda mengikuti pedoman yang google berikan tidak menutup kemungkinan SEO Anda akan bagsu di Mesin pencari seperti Google. untuk dapat melihat website Anda sudah menggunakan WEBP atau belum Anda dapat melihatnya di alaman Google PageSpeed Insights
Selamat Mencoba!!